Kapolri Hadiri Pembukaan Kongres XXI PMII di Palembang

    Kapolri Hadiri Pembukaan Kongres XXI PMII di Palembang

    PALEMBANG - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mendampingi Menteri Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Hadi Tjahjanto menghadiri Kongres XXI Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di Palembang, Sumatra Barat (Sumbar). Kehadiran keduanya disambut langsung oleh Ketua PB PMII Muhammad Abdullah Syukri.

    Menkopolhukam yang mewakili Presiden RI dalam sambutannya menyatakan, mahasiswa bagian dari komponen masyarakat untuk gerakan maupun mengawal perubahan.

    "Mahasiswa merupakan bagian dari komponen masyarakat. Yang memenuhi kondisi baik sebagai penggerak maupun penjaga perubahan, " ujarnya, Jumat (9/8/24).

    Lebih lanjut Menkopolhukam menuturkan,  mahasiswa merupakan kaum berpendidikan tinggi yang memiliki cita-cita besar dan bermanfaat bagi masyarakat. Oleh karena itu, mahasiswa mampu menjadi pionir inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

    Di sisi lain, Ketua Umum PB PMII pun berharap bahwa sebagai mahasiswa, seluruh kader percaya diri bisa menjadi pemimpin di NKRI. Menurutnya, kader PMII memang tidak memiliki modal kapital yang kuat, tetapi banyak contoh kader yang berasal dari masyarakat biasa berhasil menjadi pemimpin. 

    “Gus Muhaimin memberikan pelajaran bagaimana kader bisa percaya diri menjadi pemimpin di Republik Indonesia ini, ” ungkap pria yang kerap disapa Gus Abe itu.

     Ia juga berharap, ke depan banyak pemimpin bangsa yang lahir dari PMII. Oleh karena itu, Kongres XXI PMII 2024 harus melahirkan rekomendasi yang baik untuk agama, bangsa dan negara di masa yang akan datang.

    “Saya sudah 16 tahun ber PMII, saya habiskan waktu saya untuk organisasi ini. Mudah-mudahan Kongres XXI 2024 menghasilkan rekomendasi yang baik dan terpilih ketua umum yang lebih baik dan progresif, ” jelasnya. 

    Turut hadir dalam pembukaan kongres XXI PMII, Menteri Ketenagakerjaan RI Ida Fauziyah, Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar, PJ Gubernur Sumsel Elen Setiadi, Stafsus Wapres Robikin Emhas dan lain-lain.

    palembang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Penghargaan Kapolri untuk Jakarta Bhayangkara...

    Artikel Berikutnya

    Sumbar Dukung Kongres IPNU Tahun 2021 Diadakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolsek Cibatu Laksanakan Program "Jumat Curhat" di Mesjid Jami Nurul Iman Usai Sholat Jumat
    Cegah kemacetan serta tawuran pelajar, Polsek Lemahabang atur lalu lintas di pertigaan cipeujeuh pagi hari.
    Pelayanan Masyarakat, Polsek Sukadana Polres Ciamis Bantu Anak Menyebrang di Area Sekolah
    Dua Personel Samapta Polres Ciamis Patroli Jalan Kaki Saat Malam di Alun Alun Ciamis Beri Imbauan Kamtibmas

    Ikuti Kami